Selasa, 12 April 2016

22 Tahun

Waktu masih menunjukkan pukul 16:08 (12.4.2016) 
Entahlah seperti apa saya, jika kembali ke 22 Tahun yang lalu. 
Masih berselimut perut mama. Bergerak terbatas dan mungkin tak ada teman bicara. 
Hari ini, hari terakhir saya berada di perut mama. Tepat dibawah jantung dan hati beliau. 
   Umur 22 Tahun.  Saya tak merasa ada yang spesial di sini. Sebenarnya yang spesial inshaAllah ada, tapi tak tampak di mata. Yang spesial "Apakah Allah, meridhoi kehidupan saya selama 22 Tahun di dunia ini?"
Jikapun ingin merayakan, maka saya sendiri tak ada alasan yang kuat untuk merayakannya.
Maksud hati ingin merayakan, tapi tak ada tujuan yang pasti dalam perayaan ini. Hanya tak tahu, atas dasar apa perayaan ini.
Kebetulan besok saya tak ada jam Kuliah seharian. Tak tahulah, apa yang nanti terjadi. 
Semoga saja, cuaca diluar bagus. Setidaknya untuk tidur :D
----------------------------

Tidak ada komentar:

Posting Komentar